Halal Bihalal Dengan Anggota Mabesad, Ini Pesan Kasad

    Halal Bihalal Dengan Anggota Mabesad, Ini Pesan Kasad

    JAKARTA - Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr. Dudung Abdurachman memimpin Apel Khusus yang diikuti prajurit dan PNS Markas Besar Angkatan Darat (Mabesad), sekaligus  Halal Bihalal pasca cuti bersama Idul Fitri 1444 Hijriah Tahun 2023, di Lapangan Upacara Mabesad Jakarta, Selasa (2/5/2023). 

    Di hadapan seluruh peserta Apel, yang juga dihadiri Wakasad Letjen TNI Agus Subiyanto dan Pejabat Utama Mabesad, Kasad  mengucapkan Selamat Hari Raya Idul Fitri dan sekaligus menyampaikan permohonan maaf lahir dan batin atas nama pimpinan TNI AD dan pribadi. Selain itu, Kasad juga menyampaikan beberapa penekanan dan pesan-pesan sebagai berikut.

    Pertama, Kasad berharap ibadah pada Ramadhan yang lalu, hendaknya dapat diimplementasikan dalam kehidupan sehari-hari untuk meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Allah SWT. Kedua, Kasad juga menekankan agar seluruh prajurit TNI AD dapat mensyukuri segala karunia  yang telah diberikan Tuhan, serta agar prajurit tidak mudah terhasut oleh isu-isu yang dapat merugikan diri pribadi, institusi maupun keluarga. Ketiga, terkait soliditas TNI-Polri, Kasad menegaskan bahwa sinergi antara TNI-Polri harus terus ditingkatkan, dalam menjaga dan mengawal keamanan negara dan keutuhan NKRI.

    "Tak lupa, mari kita doakan bersama agar seluruh prajurit TNI dan TNI AD yang sedang menjalankan tugas operasi di berbagai wilayah Indonesia, senantiasa diberikan keselamatan, kesehatan dan kekuatan, serta keberhasilan dalam pelaksanaan tugasnya, " ajak pucuk pimpinan TNI AD itu.

    Menutup Halal Bihalal, Kasad beserta seluruh Pejabat Utama Mabesad berkeliling menyalami satu-persatu prajurit dan PNS yang hadir, sebagai simbol saling bermaaf-maafan. (Dispenad/Hendi)

    Suhendi

    Suhendi

    Artikel Sebelumnya

    Tingkatkan Hasil dan Mutu Panen, Satgas...

    Artikel Berikutnya

    Panglima TNI: Negara Kuat Karena TNI-Polri...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Dandim 0824/Jember Dukung Do’a Bersama dan Deklarasi Pilkada Damai 2024 di Polres Jember
    Kodim Jayapura Dukung Pemerintah Kota Jayapura Apel Gelar Pasukan Keamanan Pilkada Serentak Tahun 2024
    A Celebration of Unity: TNI 323 and Nipuralome Villagers Commemorate Battalion Anniversary Together
    Building Bonds, Building Futures: TNI 323 and Ambobera Residents Unite in Service
    ROSITA Initiative: TNI 503 Kostrad Boosts Local Economy, Inspiring Hope in Papua

    Ikuti Kami